Bhabinkamtibmas Polsek Pagelaran Hadiri Pengajian Rutin Bulanan di Desa-Desa Kecamatan Pagelaran

    Bhabinkamtibmas Polsek Pagelaran Hadiri Pengajian Rutin Bulanan di Desa-Desa Kecamatan Pagelaran

    Polres Cianjur - Pagelaran, 8 September 2024 – Bhabinkamtibmas Polsek Pagelaran, Aipda Agung Subekti, SE, menghadiri pengajian rutin bulanan yang diadakan di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur. Acara yang dilaksanakan pada hari Minggu ini melibatkan para alim ulama dari empat desa, yaitu Desa Gelaranyar, Desa Sukamaju, Desa Salagedang, dan Desa Mekarsari.

    Pengajian yang dihadiri oleh masyarakat setempat ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan pemahaman agama di kalangan masyarakat. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam membina hubungan yang harmonis dengan warga serta mendukung kegiatan keagamaan di wilayah hukum Polsek Pagelaran.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Pagelaran, AKP H. Isep Sukana, SE., SH, mengungkapkan apresiasi terhadap kegiatan tersebut. “Pengajian ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam mendukung kegiatan keagamaan serta menjalin hubungan baik dengan masyarakat. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat positif dan memperkuat kerukunan di masyarakat, ” ujarnya.

    Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat dan pejabat setempat, serta menjadi wadah penting dalam menjaga kerukunan dan keamanan di wilayah Kecamatan Pagelaran.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Tanggeung:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan

    Ikuti Kami