Bripka Sansan Permana Atur Arus Lalu Lintas di Depan SDN 01 Sukanagara untuk Kelancaran Pagi Hari

    Bripka Sansan Permana Atur Arus Lalu Lintas di Depan SDN 01 Sukanagara untuk Kelancaran Pagi Hari

    Polres Cianjur – Senin, 02 September 2024, Polsek Sukanagara Polres Cianjur melalui Bripka Sansan Permana, S.H., melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di depan SDN 01 Sukanagara. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 06.30 WIB hingga selesai, dengan tujuan untuk memastikan kelancaran dan keselamatan pengguna jalan, terutama para siswa yang hendak masuk sekolah.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Sukanagara, IPTU Dedi, menginstruksikan pengaturan lalu lintas ini sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Sukanagara, khususnya pada jam-jam sibuk di pagi hari.

    Bripka Sansan Permana, S.H., dengan sigap mengatur arus lalu lintas, memastikan para pengendara mematuhi aturan dan memberikan prioritas kepada anak-anak sekolah yang menyeberang jalan. Pengaturan lalu lintas ini berjalan lancar, tanpa hambatan berarti, dan mendapatkan apresiasi dari warga sekitar.

    “Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di jalan raya. Pengaturan lalu lintas ini adalah salah satu bentuk tanggung jawab kami dalam menjaga keselamatan para pengguna jalan, terutama anak-anak sekolah, ” ujar Bripka Sansan Permana, S.H.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Patroli KRYD Polsek Pagelaran Antisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Cidaun Amankan Hiburan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan

    Ikuti Kami